Sabtu, 28 Januari 2023

Meningkatkan Usaha Kelompok Dengan Konsep Pemasaran Modern

 Upaya meningkatkan taraf hidup masyarakat adalah dengan mengupayakan dan mengkreasikan sumberdaya yang ada di sekitar kita. Desa Wonosobo masih memegang teguh kearifan lokal dalam upaya pelestarian hutan dan hasil hutan lainnya. 

Tanaman aren masih cukup banyak di daerah ini, namun pengrajin gula aren yang ada di desa tersebut terancam semakin hilang, hal ini dikarenakan generasi muda sudah mulai tidak tertarik untuk mengelola usaha pembuatan dan pemasaran gula aren secara modern

Berikut ini beberapa konsep modern yang bisa dijalankan untuk memulai usaha pembuatan gula aren maupun usaha lainnya yg diminati untuk dikembangkan

1. Konsep Produksi

Konsep produksi adalah bahwa konsumen akan menyukai/menggunakan produk yang tersedia di mana mana dengan harga yang murah. Konsep ini berorientasi pada produksi dengan menggunakan segala upaya untuk mencapai efisiensi produk tinggi dan distribusi yang luas. Dalam hal ini tugas manajemen produksi adalah memproduksi barang sebanyak mungkin, karena konsumen sudah mengenal dan sesuai dengan daya beli konsumen


 

2. Konsep Produk

Konsep produk adalah bahwa produk yang akan dipasarkan harus  memenuhi standar kualitas mutu produk, kemasan dan ciri ciri yang menonjol/terbaik


 3. Konsep Menjual / Market

Konsep penjualan adalah melaksanakan proses promosi produk yang dilakukan secara memperbaiki kemasan dan mutu serfta upaya agresif dan masif. selain itu perlu menyiapkan brand/ merek tersendiri agar nantinya mudah dikenali oleh konsumen. kualitas mutu produk juga harus tetap diperhatikan. Bisa juga menambahkan komposisi dan manfaat agar konsumen dapan memperoleh informasi tentang sebuah produk


 4. Konsep Membangun usaha bersama

Untuk memperoleh informasi dan memulai usaha dalam skala yang lebih besar tentunya memerlukan modal usaha. modal bisa didapat dari perseorangan. Namun disini ditekankan untuk dapat menjalankan usaha secara bersama sama sehingga akan memberikan dampak yang cukup efektif dalam peningkatan taraf perekonomian masyarakat Kelompok Tani Hutan


 

 Salam Lestari, Hutan Lestari mmasyarakat Sejahtera


 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENANDAAN BATAS DAN INVENTARISASI POTENSI AREAL PERSETUJUAN PERHUTANAN SOSIAL DALAM RANGKA IMPLEMENTASI SK.1188/MENLHK/SETJEN/Kum.1/11/2022

Penandaan batas areal perhutanan sosial adalah proses yang penting dalam pengelolaan dan pemanfaatan kawasan hutan untuk kepentingan masyara...